Please ensure Javascript is enabled for purposes of website accessibility

Arsip Berita

Tingkat Kompetensi, Para Hakim dan Bagian Kepaniteraan PA Banjarbaru Ikuti Diskusi Bedah Berkas

Banjarbaru - PA Banjarbaru | Ketua, Wakil Ketua, Panitera dan Jurusita Pengadilan Agama (PA) Banjarbaru mengikuti kegiatan bedah berkas yang diselenggarakan di Gedung Balairung Tuntung Pandang-Pelaihari Kamis (19/5). Kegiatan ini dilakukan dalam rangka penguatan pelayanan publik melalui putusan pengadilan yang berkualitas.

Melalui Forum Group Discussion (FGD) bedah berkas Pengadilan Agama pada Zona I yang beranggotakan Pengadilan Tinggi Agama Banjarmasin, Pengadilan Agama Banjarmasin Kelas IA, Pengadilan Agama Martapura Kelas IB, Pengadilan Agama Pelaihari Kelas IB, Pengadilan Agama Banjarbaru, Pengadilan Agama Marabahan, Pengadilan Agama Batulicin dan Pengadilan Agama Kotabaru diharapkan dapat meningkatkan kualitas para peserta yang mengikuti diskusi ini. Selain diikuti para peserta forum diskusi, panitia penyelenggara juga mengundang perwakilan dari Kabupaten Tanah Laut yaitu asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kabupaten Tanah Laut, Drs. H. Hairul Rijal, M.Si yang menyatakan bahwa satuan-satuan kerja pada Badan Peradilan Agama telah menginspirasi bagi Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di Tanah Laut untuk memberikan pelayanan prima kepada masyarakat bahkan sampai meraih predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) dari Kementerian Pendayagunaan dan Aparatur Negera.

Salah satu fokus dari diskusi bedah berkas ialah untuk menemukan format ideal sebuah putusan yang didalamnya memenuhi hak-hak perempuan dan anak sesuai dengan PERMA Nomor 3 Tahun 2017.


                                                    w3c html 5 w3c wai AAA